KEuVUe149Y7e320zVKJqOjpo0SGIHzz7ueew9qo8
Bookmark

Jajaran 30 Smartphone Xiaomi yang Kebagian Update MIUI 11

Daftar HP Xiaomi yang Dapat MIUI 11 - Produsen asal Tiongkok yang banyak diprotes karena kegaiban seri Redmi Note 8 & Redmi Note 8 Pro beberapa waktu lalu tersebut akhirnya mulai merilis MIUI 11 stable untuk dua belas perangkat ponsel pintar buatannya.

Kabar terbaru yang kita peroleh dari GSM Arena menyebutkan update ini baru didistribusikan untuk regional China saja. Untuk global kemungkinan besar baru akan meluncur pada akhir bulan atau awal Desember.

Sebelum kita masuk ke daftar device-nya, mari kita lihat perubahan apa saja yang dibawa oleh user interface andalan Xiaomi ini.

Fitur Baru MIUI 11

Perubahan paling dasar terjadi pada ikon aplikasi yang terlihat lebih kalem. Xiaomi kabarnya juga menambah font sistem baru bernama Milan Pro serta fitur always on display yang biasa ada di smartphone dan tablet besutan Samsung.

HP Xiaomi Mendapat MIUI 11

Selain itu, mereka juga mengkonfirmasi hadirnya fitur dark mode, peningkatan sistem notifikasi, serta update untuk animasi, tema, dan wallpaper.

Baca juga :

Sektor audio biasanya tidak menjadi fokus utama vendor. Namun hal tersebut tidak berlaku untuk MIUI 11, Xiaomi menambah efek suara alam seperti matahari, bulan, api, air, kayu, logam, dan Bumi.

Tahap Pembaruan MIUI 11

Peremajaan software akan dibagi menjadi 3 tahap, jadi bisa saja setiap model memiliki waktu rilis berbeda. Nah langsung saja, berikut daftar HP-nya.

#1 Tahap Pertama

  • Mi 9
  • Redmi K20 Pro / Mi 9T Pro
  • Mi 9 Lite
  • Mi MIX 2
  • Mi MIX
  • Mi 6
  • Mi Note 3
  • Mi Note 2
  • Mi Max 2
  • Mi Max 3
  • Mi Play
  • Redmi 6 Pro
  • Redmi 6
  • Redmi 6A
  • Redmi Note 5 Pro
  • Redmi Note 5
  • Redmi S2/Y2
  • Redmi Note 5A Prime / Y1
  • Redmi Note 5A / Y1 Lite
  • Redmi 5 Plus
  • Redmi 5
  • Redmi 5A
  • Redmi Note 4x
  • Redmi 4X

#2 Tahap Kedua

  • Redmi Note 8
  • Redmi Note 8 Pro
  • Redmi 8
  • Redmi 8A
  • Redmi Note 6 Pro
  • Redmi 7A

Janji Kurangi Iklan

Perusahaan pemilik merek Xiaomi Mi Repeater tersebut juga berencana untuk mengubah model bisnisnya. CEO Xiaomi, Lei Jun, meminta tim MIUI untuk fokus meningkatkan pengalaman pengguna.

Ia berjanji untuk mengurangi jumlah dan memodifikasi tampilan iklan, termasuk keberadaan iklan yang tidak pantas.

Kabar ini menjadi tambahan yang sangat bagus untuk antarmuka generasi kesebelas MIUI. Apakah HP Xiaomi kalian termasuk ke dalam daftar yang mendapatkan update MIUI 11?.

Posting Komentar

Posting Komentar

Berikan checklist pada Beri Tahu Saya untuk mendapatkan notifikasi balasan