KEuVUe149Y7e320zVKJqOjpo0SGIHzz7ueew9qo8
Bookmark

Microsoft Defender for Android Resmi Hadir di Google Play Store

Microsoft Defender Android - Pertama kali dilaporkan pada bulan Februari lalu, Microsoft akhirnya membawa aplikasi anti-virus / anti-malware buatan mereka ke Linux dan Android. Defender muncul dalam tahap preview di Google Play Store.

Menurut deskripsi, Microsoft Defender Advanced Threat Protection (ATP) membantu pengguna enterprise tetap terlindungi dari ancaman keamanan dunia maya seperti perangkat lunak dan situs web berbahaya.

Ia juga platform yang memungkinkan tim Security Operations untuk melakukan beberapa tindakan.

Microsoft Defender for Android Resmi Hadir

Tindakan yang dimaksud tersebut antara lain, mencegah, mendeteksi, sampai dengan menyelidiki kasus keamanan digital / dunia maya yang mungkin mengancam perusahaan.

Fitur Microsoft Defender Android

Seperti halnya Google Play Protect, Microsoft Defender akan melakukan scanning secara mandirid pada semua aplikasi yang terinstal untuk mengamankan device pengguna dari berbagai ancaman program jahat.

Baca juga :

Ada beberapa fitur kunci yang ditawarkan oleh software anti malware buatan perusahaan yang berkantor pusat di Redmond, Washington, Amerika Serikat ini.

Microsoft Defender ATP Preview Android

Pertama, Ia secara otomatis memperingatkan aplikasi dan APK berbahaya yang mungkin tidak diinginkan, terpasang, atau disalin, sehingga pengguna bisa mengetahui apakah aplikasi / APK tersebut bersih.

Microsoft Defender juga dibekali dengan kemampuan untuk memblokir halaman web berbahaya yang mungkin diklik dari WhatsApp, SMS, Browser, serta E-mail.

Selain itu masih ada key features lain, mencakup :
  • Blocks malicious background connections from apps
  • Create custom indicators (URLs, IP) for web protection
  • Built-in integration with Microsoft Defender ATP
  • Conditional Access integration based on device risk level
  • Send feedback to the product team within the app

Satu yang perlu kita sampaikan, Microsoft Defender Android hanya tersedia bisnis / enterprise dengan lisensi Microsoft 365 ES saja.

Itu saja yang bisa kita sampaikan tentang Microsoft Defender, aplikasi anti-virus Android yang baru saja di-publish untuk umum di Google Play Store. Untuk yang penasaran, kalian bisa mengunjunginya lewat link berikut.

Posting Komentar

Posting Komentar

Berikan checklist pada Beri Tahu Saya untuk mendapatkan notifikasi balasan