KEuVUe149Y7e320zVKJqOjpo0SGIHzz7ueew9qo8
Bookmark

5 Langkah Mudah Aktivasi Kartu Live On via Aplikasi Smartphone

Registarsi Kartu Live On - Jika Telkomsel memiliki By.U, Indosat Ooredoo memiliki MPWR, maka XL Axiata memiliki Live On. Artikel ini adalah lanjutan dari artikel cara mendapatkan diskon menggunakan kode referral Live On.


Live On menyusul provider lain dengan merilis sebuah brand telekomunikasi digital yang dirancang untuk menyasar pengguna internet muda Indonesia yang melek tekno dengan konsumsi kuota data tinggi.


Perusahaan pemilik XL Home Wireless ini merilisnya pada 2020 lalu.


Registrasi Kartu Live On XL

Brand telekomunikasi digital dari XL Axiata ini cukup menarik karena memiliki sistem data rollover yang membuat kuota tidak akan hangus sekalipun telah melewati masa aktif, misal 30 hari.


Cara Mengaktifkan Kartu Live On Melalui Aplikasi

Meski pada dasarnya sama-sama kartu prabayar, tapi ada perbedaan mencolok antara Live On dengan kartu prabayar lainnya. Layanan mulai dari pembelian, registrasi SIM Card, perpanjang paket, semua dilakukan via aplikasi.


Baca juga :


Aktivasi sebenarnya cukup mudah. Pertama silahkan install aplikasi Live On yang tersedia secara gratis di Google Play Store (Android) atau App Store (iOS).


Kedua, registrasi dilakukan secara online, jadi HP wajib terkoneksi dengan internet. Kalian bisa pakai WiFi, minta tethering kakak, pakai kartu lain yang masih ada paket datanya, dsb.


#1 Jalankan Aplikasi Live.On

Buka aplikasinya kemudian tekan Allow pada pop-up permission make and manage phone call supaya aplikasi bisa berfungsi.


Aktifkan Kartu SIM Live On

Geser intro screen ke kiri sampai mentok. Di menu selanjutnya, tekan tombol Let's get started, terus pilih Activate SIM Card.


#2 Pindai / Masukan Kode

Selanjutnya hantam tombol scan barcode with camera lalu pindai kode batang yang ada di balik tempat kartu atau bisa juga input manual 7 digit kode terakhir.


Masukan Kode Di Belakang Tempat Kartu

Di menu yang sama kita juga diminta memasukan tempat dimana kita membeli kartu. Lihat screenshot di atas untuk lebih jelasnya.


#3 Isi Data Manage Order

Masukan tanggal lahir kalian dan nomor order yang kalian dapatkan saat memesan SIM melalui website atau nomor telepon sesui selera.


Kelola Pesanan Live On XL

Tekan tombol Login kemudian masukan kode One Time Password (OTP) yang dikirim ke email. Klik Verify untuk melanjutkan.


#4 Registrasi Data Penduduk

Masukan Nomor Induk Kependudukam (NIK) serta Kartu Keluarga (KK) pada kolom yang tersedia. Yah, sama sajalah seperti registrasi kartu perdana.


Masukan Data Nomor NIK dan KK

Jika berhasil, kalian akan disambut dengan Welcome Aboard seperti gambar tangkapan layar di atas. Tekan Lets Go! untuk melanjutkan.


#5 Login ke Sistem Aplikasi

Sekarang saatnya masuk ke aplikasi agar bisa beli atau perpanjang kuota atau topping, melihat sisa kuota, dan tetek bengeknya.


Login Ke Aplikasi Live.On

Yah, caranya kurang lebih sama seperti login ke myIM3, myXL, MyTelkomsel, atau aplikasi provider seluler lainnya.


Itulah cara mengaktifkan kartu Live On. Punya pengalaman unik tentang SIM digital dari XL ini?. Tuliskan lewat kolom komentar. Bagaimana cara menonaktifkannya?. Mudah saja, silahkan baca langkah UNREG kartu Live.On.

Posting Komentar

Posting Komentar

Berikan checklist pada Beri Tahu Saya untuk mendapatkan notifikasi balasan