KEuVUe149Y7e320zVKJqOjpo0SGIHzz7ueew9qo8
Bookmark

Kominfo Minta Operator Seluler Hapus Jaringan 3G di Indonesia

Jaringan Internet Lokal - Apa kalian masih ingat nikmatnya menggunakan jaringan 3G saat awal-awal peluncuran?. Kencang, stabil, dan jangkauan coverage-nya saat itu merata untuk dinikmati pengguna internet di Indonesia.


Teknologi seluler generasi ketiga alias 3G yang sudah kita nikmati selama bertahun-tahun sedang menghadapi akhir hayatnya. Ibarat makhluk hidup, para "pemangku" sudah meminta opsel untuk menyuntik mati.


Hal ini sebenarnya bukan hal baru. Isu penghapusan 3G sebetulnya sudah ada sejak dikomersilkannya 4G di Tanah Air.


Kominfo Minta Hapus Jaringan 3G

Saat itu Kementrian Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) masih ada di bawah komando Rudiantara. Sampai masa jabatannya habis, kabar tersebut akhirnyaajadi sebatas angin lalu saja.


Rencana sinyal 3G dimatikan mencuat lagi saat Menkominfo sekarang, Johnny G. Plate memaparkan Retrospeksi 2022 dan Outlook 2022 Kementerian Kominfo.


Benarkah Jaringan 3G Akan Dimatikan Indonesia?

Dalam webinar tersebut, Johnny meminta agar operator seluler menghapus layanan 3G. Nantinya, operator seluler fokus pada pengembangan 4G di Indonesia yang lebih merata.


Baca juga :


Diketahui, ada sekitar 83.218 desa / kelurahan yang belum terjamah 4G. Pekerjaan ini terus dikejar oleh Kominfo dan provider.


"Sinyal 4G ini jadi tulang punggung komunikasi nasional kita. Saya juga sudah minta kepada operator untuk fade out 3G. Kenapa 3G, bukan 2G? Karena beda penggunanya. Kalau 2G itu komunikasi suara, sedangkan 3G itu komunikasi data".


"3G ini komunikasi data yang lambat, 4G lebih cepat. Saya sudah minta agar secara bertahap fade out 3G dan digantikan dengan 4G".


Asumsi proyek ini mulai dijalankan, maka smartphone jadul yang masih belum 4G akan kehilangan setengah nyawanya karena kondisi smartphone nanti hanya mendapatkan sinyal 2G aka Edge saja.


Kapan Jaringan 3G Akan Dimatikan Oleh Provider?

Kominfo masih belum memiliki jadwal kapan aturan penghentian operasi kakak dari jaringan 5G ini akan diterapkan karena masih melakukan riset mendalam. Juru Bicara Kominfo, Dedy Permadi mengatakan, mereka memiliki 2 pertimbangan.


"Menjadi pertimbangan kita setidaknya ada dua hal. Pertama, adalah kita memastikan wilayah-wilayah layanan telekomunikasi itu sudah teraliri akses 4G, baru kita kemudian melakukan penghapusan 3G".


"Kedua, pertimbangan kepentingan masyarakat umum, jangan sampai dirugikan. Kita harus menetapkan mekanisme yang tidak merugikan pengguna".


Apapun yang terjadi kedepannya, semoga layanan internet di Indonesia bisa terus tumbuh ke arah yang lebih baik supaya tidak tertinggal dari negara lain mengingat soal "persinyalan", posisi negara kita cukup tertinggal.

1 komentar

1 komentar

Berikan checklist pada Beri Tahu Saya untuk mendapatkan notifikasi balasan
  • GIS
    GIS
    20 April
    • Kunjungi profil
    Sebagai pengguna 3G sangat kecewa jaringan 3G dihapus
    Reply