Perpanjang Masa Aktif AXIS - Provider dengan ciri khas warna ungu ini adalah salah satu provider terbesar di Tanah Air berkat inovasinya dalam menawarkan paket internet murah. Salah satunya yakni Paket Warnet AXIS murah.
Kebanyakan pelanggan memilih bertahan untuk menjadikan pemilik produk Owsem ini sebagai nomor utama karena sudah cukup berumur. Jadi akan cukup merepotkan apabila harus ganti nomor.
Hanya saja, kita masih sering menjumpai pengguna yang terjebak di masa tenggang. Jika dibiarkan, maka tinggal tunggu waktu saja sampai kartu AXIS hangus.
Mereka yang mengalaminya bukannya tidak tahu bagaimana cara memperpanjang masa aktif kartu, tapi lebih kepada lupa cek masa aktif AXIS yang berujung pada pemblokiran.
Dengan mengetahui masa aktif kartu setelah isi ulang pulsa operator yang iklannya lucu-lucu ini, kalian bisa memperhitungkan durasinya.
Tabel Lengkap Masa Aktif AXIS Isi Ulang Pulsa
Seperti Telkomsel, Indosat, Tri, XL, maupun Smart, pelanggan SIM Card purple yang terhormat juga memiliki beberapa metode untuk menambah masa aktif. Salah satunya yang termudah yakni topup pulsa.
Baca juga :
Lalu, berapa perpanjangan masa aktif AXIS pulsa 5ribu, 10 ribu, 25 ribu, 50 ribu, atau 100 ribu?. Langsung saja, silahkan simak tabel berikut.
PULSA | MASA AKTIF |
---|---|
1000 | 1 hari |
5000 | 7 hari |
10.000 | 14 hari |
15.000 | 21 hari |
25.000 | 35 hari |
50.000 | 75 hari |
100.000 | 150 hari |
200.000 | 300 hari |
Sesuai dengan data yang kita lampirkan di atas, mengisi pulsa dengan kelipatan 5000 akan memperpanjang masa aktif selama 7 hari. Sementara pulsa 10.000 akan menambah masa aktif AXIS 14 hari.
Catatan : Data di atas bisa berubah sewaktu-waktu tergantung kebijakan layanan telekomunikasi dari anak perusahaan dari Axiata.
Menambah masa aktif kartu AXIS juga bisa dilakukan dengan membeli paket data / paket internet, membeli masa aktif secara mandiri, sampai dengan transfer pulsa ke nomor pelanggan lain.
Untuk metode yang kita sebut nomor dua sudah pernah kita bagikan sebelumnya. Silahkan merapat ke cara membeli masa aktif AXIS dengan pulsa.
Posting Komentar