Signal Desktop New Feature - Pengembang aplikasi chat mirip WhatsApp ini akhirnya merilis dukungan GIF untuk platform Desktop mereka. Tampilannya dibuat dalam 1 panel dengan emoji dan sticker Signal untuk chat lebih asik.
Untuk yang belum tahu, GIF adalah singkatan dari Graphics Interchange Format, yaitu format gambar yang dapat menampilkan animasi sederhana dengan mengulang rangkaian gambar secara berulang.
Ia sering digunakan dalam desain website, media sosial, atau messaging app untuk menambahkan animasi atau ekspresi yang lebih dinamis dan menyenangkan.
Ditambahkannya kemapuan mengirim GIF dari PC / Laptop, aplikasi obrolan gratis yang banyak dipakai aktivis, pejabat, dan semua orang yang menginginkan keamanan dan privasi ini membuat Signal Desktop semakin lengkap.
Signal memang disibukkan untuk mengembangkan fitur-fitur mainstream yang wajib dimiliki sebuah aplikasi messenger modern dalam beberapa tahun terakhir.
Terakhir, mereka merilis fitur transfer riwayat obrolan dari device utama ke linked devices untuk pengguna Desktop & iPad. Dan hari ini, kita akan bahas tentang GIF yang juga sudah ditambahkan.
Dukungan GIF Hadir Pada Signal Desktop App
Fitur yang banyak ditunggu ini sudah bisa dinikmati di aplikasi Signal Desktop v7.51 yang tersedia untuk Windows, GNU/Linux, serta macOS. Yang kita suka adalah desainnya yang keren tapi tetap ringkas.
Baca juga :
Signal menyebutnya sebagai Fun Picker. Tombol Emoji dan Sticker yang sebelumnya dipisah, sekarang dijadikan satu panel dengan GIF seperti video berikut.
Itu artinya, sekarang kita hanya perlu melakukan satu klik saja di tempat yang sama untuk bisa mengakses 3 fitur mayor, yakni emoji, sticker, dan GIF yang mana termasuk fitur yang paling sering digunakan.
Dan yang paling banyak disukai oleh pengguna adalah pemilihan platform dan basis data GIF daringnya. Mereka memilih Tenor ketimbang Giphy.
Ini membuat ukurannya lebih kecil. Hasilnya bisa ditebak, pencarian lebih cepat, respon lebih ngebut. Kita sangat berharap kedepannya aplikasi Signal untuk Android dan iOS juga beralih ke Tenor.
Silahkan update Signal Desktop ke versi terbaru. Selanjutnya, kalian mungkin tertarik membaca aplikasi Telegram dan Signal lebih bagus mana?.
Posting Komentar